f

Get in on this viral marvel and start spreading that buzz! Buzzy was made for all up and coming modern publishers & magazines!

Fb. In. Tw. Be.
skincare

Sudah Benarkah Urutan Skincare Kita?

Skincare. Apa kira kira yang terbersit di benak kita ketika mendengar kata tersebut? Tentunya langsung terbayang serentetan produk-produk kecantikan yang sangat identik dengan kaum hawa. Akan tetapi apakah skincare hanya diperlukan oleh wanita saja? Jawabannya tentu saja tidak. Pada dasarnya tidak hanya para wanita yang memerlukan skincare untuk merawat kecantikannya, kaum pria bahkan anak-anak sekalipun sebenarnya memerlukan skincare dan tanpa kita sadari semua orang pun sebenarnya menggunakannya. Hanya saja memang pada kenyataannya kaum wanitalah yang lebih peduli dengan penggunaan skincare, sehingga tak heran jika di pasaran produk-produk perawatan untuk wanita jauh lebih beragam daripada produk-produk perawatan untuk kaum pria. Bahkan saya sendiri sempat membaca sebuah meme lucu yang isinya kurang lebih seperti ini:

Skincare cowok : Produk ini bisa digunakan di badan, wajah, rambut, kaki, kucing, bahkan cuci mobil.

Skincare cewek : Produk ini didesain khusus untuk bagian kiri jidat anda.

Mungkin karena saking banyaknya jenis skincare yang kaum wanita gunakan.

*

Menggunakan skincare sendiri sebenarnya memang agak rumit bagi mereka yang tidak terbiasa. Karena ada serangkaian tahapan tersendiri yang tidak boleh tertukar sebab setiap produk memiliki fungsi yang berbeda beda. Secara umum tahapan penggunaan skincare sendiri adalah sebagai berikut:

1.       Makeup Remover

Membersihkan wajah dengan makeup remover jika sebelumnya kita menggunakan tata rias. Makeup remover sendiri ada beragam jenisnya, ada milk cleanser, micellar water, cleansing oil, atau cleansing balm. Pilih salah satu yang paling cocok untuk kulitmu.

2.       Facial Foam

Langkah selanjutnya adalah menggunakan sabun pencuci muka atau facial foam. Facial foam sendiri berguna untuk membersihkan wajah dari sisa-sisa kotoran yang belum terangkat oleh makeup remover atau jika digunakan di pagi hari ia berguna untuk membersihkan wajah dari minyak berlebih.

Baca Juga  7 Tips Memperlancar ASI

3.       Toner

Penggunaan toner sangat penting sebagai step awal perawatan kulit karena toner dapat mengembalikan PH kulit kita selepas mencuci muka, meringkas pori, dan membuat penyerapan produk-produk selanjutnya menjadi lebih maksimal. Toner pun ada beragam jenisnya. Ada cleansing toner, exfoliating toner, hydrating toner, treatment toner. Gunakan jenis toner sesuai kebutuhanmu.

*

4.       Essence

Essence memiliki tekstur yang sedikit lebih kental daripada toner yang fungsinya untuk lebih memaksimalkan penyerapan skincare selanjutnya. Gunakan essence setelah toner meresap pada kulit.

5.       Serum

Di antara semua produk skincare yang disebutkan sebelumnya, bisa dikatakan serumlah yang memiliki konsentrasi lebih tinggi dan memberikan manfaat yang lebih maksimal bagi kulit. Teksturnya ringan dan mudah terserap. Cukup gunakan sedikit saja dan aplikasikan secara merata pada seluruh wajah. Serum memiliki banyak manfaat bagi kulit wajah. Antara lain untuk menghidrasi kulit. Dengan hidrasi yang baik tentunya kulit kita akan lebih sehat dan terhindar dari berbagai masalah kulit. Serum juga berfungsi untuk menghaluskan kulit, menyamarkan garis halus pada wajah, mengurangi tampilan flek hitam, bahkan mengurangi minyak berlebih. Luar biasa, bukan?

6.       Moisturizer

Setelah serum meresap dengan sempurna, saatnya gunakan moisturizer. Ya, sesuai dengan namanya moisturizer berfungsi untuk mengunci kelembaban kulit dan menghindari kekeringan. Tunggu, bagaimana dengan orang-orang dengan kulit berminyak? Masih perlukah menggunakan moisturizer? Apakah menggunakan moisturizer akan membuat kulit semakin berminyak? Tentu saja tidak. Orang-orang dengan kulit berminyak tetap perlu menggunakan moisturizer. Justru dengan penggunaan moisturizer kulit kita akan terhindar dari produksi minyak berlebih.

Tapi perlu diperhatikan juga bahan dasar moisturizer tersebut, pastikan yang sesuai dengan jenis kulitmu. Pada dasarnya kandungan moisturizer sendiri ada yang berbahan dasar air atau water based, dan yang berbahan dasar minyak atau oil based. Jika kamu memiliki kulit berminyak, sensitif, atau kombinasi sebaiknya gunakan moisturizer berbahan dasar air agar tidak memicu kelebihan minyak pada kulit. Sedangkan jika kamu memiliki kulit normal atau cenderung kering, moisturizer berbahan dasar minyak bisa kamu pilih agar kelembaban kulitmu bertahan lebih lama.

Baca Juga  Galau Karena Putus Cinta, Masih Jaman?

*

7.       Sunscreen

Apakah langkah-langkah penggunaan skincare tadi sudah selesai? Tentu saja belum! Ada satu tahapan lagi yang terpenting untuk menyempurnakan rangkaian perawatan kulit kita setiap harinya. Penggunaan sunscreen. Seringkali orang-orang melupakan penggunaan sunscreen karena dirasa tidak begitu penting dan hanya digunakan sesekali atau jika beraktivitas di luar ruangan. Bukankah produk-produk moisturizer pun tak jarang sudah mengandung SPF? Eits, tunggu dulu, kita tetap perlu menggunakan sunscreen meskipun tidak beraktivitas di bawah paparan sinar matahari langsung, karena efek buruk sinar uv masih bisa menembus ruangan dan menimbulkan tanda-tanda penuaan seperti flek hitam dan kerutan. Jadi sunscreen merupakan item wajib yang harus kita gunakan untuk menyempurnakan rangkaian skincare kita sehari hari.

Itulah tahapan dasar penggunaan skincare secara umum. Cukup banyak memang, tapi sebenarnya masih ada lagi tahapan yang lebih spesifik jika kita menginginkan hasil yang lebih maksimal. Jika belum terbiasa mungkin akan terasa sedikit merepotkan, tapi percayalah jika sudah terbiasa kita tidak akan rela melewatkan satu tahapan pun demi mendapatkan kulit yang lebih sehat. Jadi sudah benarkah urutan penggunaan skincaremu?

Bagikan
Post a Comment